Tribratanews Polres Sukabumi Kota – Jum’at pagi (11/03) Sesaat setelah membantu mendorong 1 unit mobil angkutan kota (angkot) yang mogok di jalan Jendral Sudirman kota Sukabumi, Brigadir Poppy Erviana Nugraha, seorang anggota Patwal Sat Lantas Polres Sukabumi Kota kembali melanjutkan tugasnya mengatur arus lalulintas, akan tetapi di sela-sela pengaturan lalulintas, Brigadir Poppy dikejutkan oleh kedatangan sopir angkot lainnya yang melaporkan perihal salah satu penumpang yang pingsan di dalam angkot miliknya. Bersama-sama dengan sopir tersebut, Brigadir Poppy pun bergegas mengecek laporan tersebut. Hingga akhirnya dapat dipastikan bahwa seorang penumpang wanita paruh baya tengah pingsan di dalam angkot.
Melihat penumpang yang tengah pingsan, Brigadir Poppy langsung menginstruksikan sopir angkot tersebut untuk segera membawa penumpangnya ke rumah sakit Assyifa yang terletak di jalan Sudirman dan dikawal oleh nya dengan berjalan kaki.
Setibanya di rumah sakit Assyifa, Brigadir Poppy langsung membawa ibu-ibu penumpang tersebut ke unit gawat darurat untuk dilakukan pemeriksaan dan pertolongan. “AlhamdulilLah, atas laporan sopir tersebut, akhirnya penumpang yang pingsan tersebut dapat segera dibawa ke rumah sakit dan tertolong”, tegas Brigadir Poppy.
(humas polres sukabumi kota)
No Comment