tribratanewspolrestasukabumi.com- Sesaat setelah apel kesiapan pengamanan selesai dilaksanakan, sejumlah personil Polres Sukabumi Kota langsung menempati berbagai ruas jalan yang diprediksi akan terjadinya kemacetan, Minggu malam (11/09).
Tidak hanya personil laki-laki saja yang diturunkan, akan tetapi Polres Sukabumi Kota pun turut menyiagakan serta menempatkan sejumlah anggota Polwan guna mengantisipasi kemacetan di sejumlah ruas jalan seperti jalan Perintis Kemerdekaan, jalan A. Yani, jalan Sudirman dan jalan RE. Martadinata Cikole Kota Sukabumi.
Malam pun kian larut, sejumlah anggota Polres Sukabumi Kota yang telah tergelar di sejumlah ruas jalan pun tetap berdiri tegak mengatur arus lalulintas yang kian dipadati oleh pengguna jalan. Hal tersebut dilaksanakan guna memastikan situasi kamtibmas yang kondusif pada malam takbir Idul Adha 1437 H.
(Humas Polres Sukabumi Kota
No Comment