tribratanewspolrestasukabumi.com- Kepolisian Resor Sukabumi Kota menyiagakan ratusan personilnya di sejumlah kantor dinas / instansi dalam rangka menyikapi aksi unjuk rasa yang akan digelar oleh salah satu lembaga swadaya masyarakat, FRMB (Forum Rakyat Miskin Bersatu) ke beberapa kantor dinas / instansi di wilayah kota Sukabumi, Senin (07/08) sekira jam 09.00 Wib.
Sebanyak 200 personil jajaran Polres Sukabumi Kota disiagakan di tiap-tiap lokasi yang akan dijadikan lokasi aksi unjuk rasa. Seperti halnya yang terlihat di sekitar kantor Kejaksaan Negeri kota Sukabumi saat sejumlah personil terlihat siaga menunggu kedatangan pengunjuk rasa.
Pada pengamanan aksi unjuk rasa kali ini, sedikitnya 200 personil Polres Sukabumi Kota dilibatkan untuk melayani serta mengamankan jalannya aksi unjuk rasa.
“kami siagakan sedikitnya 200 personil di tiap-tiap kantor dinas yang akan didatangi pengunjuk rasa untuk membantu melayani serta mengamankan jalannya aksi unjuk rasa, kami senantiasa beharap aksi unjuk rasa tetap berjalan dengan damai serta tidak mengganggu arus lalulintas di sekitar kantor Kejaksaan Negeri” ungkap Kabag Ops Polres Sukabumi Kota Kompol Sulaeman Salim, S.Pd., SH., MH. kepada tribratanewspolrestasukabumi.com.
Antisipasi Unras, Polres Sukabumi Kota Siagakan Ratusan Personilnya di Beberapa Kantor Dinas
portal berita polres Sukabumi kota

No Comment