Berprestasi, Polisi dan Masyarakat di Sukabumi terima penghargaan


Polres Sukabumi Kota melaksanakan Upacara Bendera Bulanan yang di laksanakan setiap tanggal 17, bertempat di halaman Mapolres Sukabumi Kota , Rabu pagi (17/07/19). Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Sukabumi Kota AKBP Susatyo Purnomo Condro, S.H., S.I.K., M.Si.

Adapun peserta upacara diantaranya Wakapolres Sukabumi Kota, para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran, Perwira Staff, Anggota Bintara, Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Petugas Upacara dari jajaran Sat Narkoba Polres Sukabumi Kota.

Upacara bendera bulanan ini rutin di laksanakan oleh Kepolisian Republik Indonesia yang merupakan kewajiban setiap instansi Negara untuk menjunjung tinggi nilai Nasionalisme, Patriotisme dan sebagai wujud dalam pengabdian tugas.

Disela-sela pelaksanaan Upacara Bulanan, Orang nomor satu di Polres Sukabumi Kota memberikan penghargaan kepada 7 Personil Polri yang berprestasi dan 6 Masyarakat yang turut aktif membantu tugas Kepolisian.

A80EC54C-638A-4BCE-9AE2-4F4E8686A9E3

“Kami ucapkan terimakasih kepada personil Polres Sukabumi Kota atas prestasi dan dedikasinya dalam menjalankan tugas sehari-hari, juga kepada masyarakat yang berperan aktif dengan Keberaniannya dalam membantu tugas Kepolisian.” Jelas AKBP Susatyo. “Penghargaan ini juga diberikan agar memacu kinerja Anggota menjadi lebih baik dalam melaksanakan tugas kedepan.” Tambahnya.

Sebarkan berita ini .
Share on Facebook
Facebook
Tweet about this on Twitter
Twitter
Share on LinkedIn
Linkedin
Previous Jalin Sinergitas, Kapolres Sukabumi Kota Silaturahmi dengan Tokoh Agama
Next Dianggap Lalai, Sopir Bus Pengantar Calon Haji Sukabumi Jadi Tersangka

No Comment

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *