POLRES SUKABUMI KOTA – Sebagai wujud rasa terima kasih kepada para perangkat Desa, BPD, Staf Desa, RT/RW, Linmas, Pemuka Agama, Guru mengaji dan Kader Pos Yandu yang mengabdikan dirinya di Pemerintah Desa Cireunghas, para unsur kelembagaan desa tersebut menerima dana insentif dari anggaran dana Desa yang di laksanakan di Aula Kantor Desa Cireunghas kec. Cireunghas Kab. Sukabumi. Selasa (18/04/2023) Pagi.
Giat diawali oleh sambutan Kepala Desa Cireunghas Deni Nurmawan , S.IP dilanjutkan Sambutan Bhabinkamtibmas dan Babinsa selanjutnya penyerahan Insentif kepada masing-masing perwakilan perangkat Desa, BPD, Staf Desa, RT/RW, Linmas, Pemuka Agama, Guru mengaji dan Kader Pos Yandu
Dalam sambutannya, Bhabinkamtibmas Bripka Muhammad Yusuf menyampaikan bahwa pemberian bantuan insentif kepada masing-masing penerima insentif merupakan bentuk rasa terima kasih pemerintah kepada masyarakat yang sudah bekerja sepenuh hati dan mudah-mudahan Insentif tersebut bisa bermanfaat untuk kebutuhan sehari hari.
Di tempat terpisah, Kapolsek Cireunghas Hendrayana Syaepudin, S.IP mengatakan, mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan Bhabinkamtibmas sebagai bentuk kerjasama dengan pemerintah setempat dan berharap agar masyarakat penerima insentif dapat digunakan untuk keperluan hidup sehari-hari dan prioritaskan belanja bahan–bahan pokok kebutuhan sehari-hari,”ucap Kapolsek”.
No Comment