Cek Kesiapan Protokol Kesehatan, Kapolres Sukabumi Kota Kunjungi Sekolah-sekolah


Senin (13/07), dimulai sekira jam 10.00 Wib, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni melakukan kunjungan kerja ke sejumlah sekolah yang ada di kota Sukabumi.

Didampingi Kasat Binmas, Kasat Sabhara, Kapolsek Cikole dan Kapolsek Citamiang, pucuk pimpinan Polres Sukabumi Kota tersebut mengunjungi 4 sekolah berbeda, diantaranya ; SDN Cisarua, SMPN 15, SMAN 1 Sukabumi dan MAN 1 Sukabumi

Informasi yang berhasil diperoleh menyebutkan bahwa kunjungan Kapolres Sukabumi Kota tersebut dilakukan dalam rangka sosialisasi dan pengawasan penerapan protokol kesehatan terhadap sarana dan prasarana di sekolah-sekolah yang ada di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota.

Sebarkan berita ini .
Share on Facebook
Facebook
Tweet about this on Twitter
Twitter
Share on LinkedIn
Linkedin
Previous Dikunjungi Bawaslu, Kapolres Sukabumi Kota Sampaikan Program Unggulan
Next Temui Ketua RW di Kadudampit, Kapolres Sukabumi Kota Sampaikan Ini

No Comment

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *