Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni sampaikan pesan kamtibmas dan ingatkan pentingnya penerapan protkes (protokol kesehatan) saat gelar program Pepper Kamtibmas (Pemberdayaan peran Perempuan dalam Keamanan dan Ketertiban masyarakat) di Majelis Ta’lim at-Taqwa Kelurahan Jayamekar Kecamatan Baros Kota Sukabumi, Kamis (03/06/2021) pagi.
“Hari ini kami Polres Sukabumi Kota melakukan kegiatan Pepper Kamtibmas di Majlis Ta’lim ibu-ibu di at-Taqwa Kelurahan Jayamekar sekaligus kita mengimbau mengenai kepatuhan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan kemudian menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan meminta ibu-ibu untuk memberikan informasi terkait dengan adanya gangguan kamtibmas dan hal-hal yang perlu disampaikan ke Polisi melalui layanan 110,” beber Sumarni kepada awak media.
Lanjutnya, “Kami juga bersama Kepala Puskesmas di kelurahan Jayamekar untuk melakukan kegiatan vaksinasi kepada Majelis Ta’lim, khususnya yang usia 50 tahun ke atas atau Lansia untuk bisa mereka dilakukan vaksinasi setelah acara Majlis Ta’lim ini selesai,” tambahnya.
Sumarni berharap, melalui program Pepper Kamtibmas dan kegiatan bersama Puskesmas tersebut, kesadaran masyarakat terhadap kondusifitas kamtibmas dan penerapan protokol kesehatan dapat lebih meningkat.
“Kita berharap kegiatan ini bisa membentuk health imunity untuk warga masyarakat di kelurahan Jayamekar sekaligus bisa memberikan imbauan kamtibmas disini,” harapnya.
Program unggulan yang digelar Jajaran Polres Sukabumi Kota tersebut dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat, mulai dari pembatasan jumlah peserta, keharusan untuk menggunakan masker, mencuci tangan dan pengecekan suhu tubuh saat akan memasuki Majelis Ta’lim.
No Comment