POLRES SUKABUMI KOTA – Kapolsek Gunungpuyuh Polres Sukabumi Kota AKP Maulana Arif tinjau penyaluran BST (bantuan sosial tunai) dan BPNT (bantuan pangan non tunai) yang diselenggarakan Kantor Pos Sukabumi di aula Kelurahan Sriwedari dan aula Kelurahan Karangtengah Kecamatan Gunungpuyuh Kota Sukabumi, Sabtu (10/9/2022).
Peninjauan tersebut dilakukan di tengah kegiatan patroli rutin yang dilakukan Polsek Gunungpuyuh ke beberapa lokasi di wilayah hukum Polsek Gunungpuyuh.
“Hari ini kami Jajaran Polsek Gunungpuyuh meninjau kegiatan penyaluran BST dan BPNT dari Kemensos RI yang didistribusikan pihak kantor Pos Sukabumi di Dua lokasi berbeda yaitu di aula Kelurahan Sriwedari dan aula Kelurahan Karangtengah,” ujar Kapolsek Gunungpuyuh AKP Maulana Arif kepada awak media
“Dari informasi yang yang ada bahwa penyaluran bantuan pemerintah tersebut masing-masing diberikan kepada 627 KPM (keluarga penerima manfaat) yang tinggal di Kelurahan Sriwedari dan 1011 KPM yang ada di wilayah Kelurahan Karangtengah,” terangnya.
Distribusi BST dan BPNT Kemensos RI yang disalurkan Kantor Pos Sukabumi di Kelurahan Sriwedari dan Kelurahan Karamat tersebut menyasar 1638 KPM yang terdiri dari 627 KPM di Kelurahan Sriwedari dan 1011 KPM di Kelurahan Karang Tengah.
Dari bantuan tersebut, masing-masing KPM berhak menerima BST untuk Bukan September dan Oktober sebesar 500 Ribu dengan rincian uang tunai sebesar 300 Ribu dan BPNT September senilai 200 Ribu.
No Comment