POLRES SUKABUMI KOTA – Wakapolres Sukabumi Kota, Komisaris Polisi Deny Rahmanto melaksanakan kegiatan TRANSIT (Tarawih Antar Masigit) di mesjid al-Yumnah Warudoyong Kota Sukabumi, Kamis (23/3/2023) malam.
Selain melaksanakan ibadah shalat Tarawih berjamaah dengan warga, kesempatan tersebut dimanfaatkan Kompol Deny untuk menyampaikan pesan kamtibmas kepada para jamaah.
“Hari ini, saya bersama sejumlah personel melaksanakan ibadah shalat Tarawih berjamaah di mesjid al-Yumnah,” ujar Wakapolres Sukabumi Kota, Kompol Deny Rahmanto kepada awak media.
“Tentunya kegiatan yang kami rangkai dalam program TRANSIT ini kami manfaatkan untuk bersilaturahmi dengan masyarakat, menyampaikan pesan kamtibmas dan mengajak para jamaah untuk memelihara kondusifitas kamtibmas selama bulan suci Ramadhan,” sambungnya.
Pada kesempatan yang sama, Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk mengisi bulan suci Ramadhan dengan hal yang positif.
“Tadi juga kami mengimbau kepada para jamaah untuk mengisi bulan suci Ramadhan ini dengan kegiatan yang positif dan menghindari kegiatan negatif, seperti membakar petasan, sahur on the road, ngabuburit bareng yang tentunya dapat menimbulkan gangguan kamtibmas dan lain sebagainya,” terang Deny.
“Semoga melalui TRANSIT ini, jalinan komunikasi antara Polri dan masyarakat akan lebih kuat huna mendukung terciptanya kondusifitas kamtibmas di bukan suci Ramadhan.” pungkasnya.
Diketahui program TRANSIT merupakan salah satu inovasi yang digagas Polres Sukabumi Kota untuk memperkuat jalinan komunikasi antara Polri dengan masyarakat sebagai salah satu strategi dalam mengelola harkamtibmas selama bulan suci Ramadhan. (bsj)
No Comment