tribratanewspolrestasukabumi.com- Kepolisian Resor Sukabumi Kota melaksanakan upacara penandatanganan fakta integritas bagi ratusan casis (calon siswa) yang telah lulus verifikasi administrasi pada penerimaan anggota Polri terpadu tahun 2016 Akpol, Bintara Khusus Penyidik, Bintara PTU dan Tamtama Panbanrim Polres Sukabumi Kota di gedung olahraga Surya Kencana Warudoyong kota Sukabumi, Senin pagi (02/05).
Kegiatan upacara penandatangan fakta integritas tersebut dipimpin langsung oleh Karo Sarpras Polda Jabar Komisaris Besar Polisi Drs. Wadiyama, MH. serta dihadiri oleh Kapolres Sukabumi Kota AKBP Diki Budiman, S.I.K., MH., para pejabat utama Polres Sukabumi Kota, para Kapolsek jajaran Polres Sukabumi Kota, 15 anggota Bhabinkamtibmas, seluruh panitia penerimaan calon siswa, pengawas internal dan pengawas eksternal, 191 calon siswa yang telah dinyatakan lulus verifikasi administrasi serta para orang tua maupun wali casis yang turut serta menyaksikan jalannya upacara penandatanganan fakta integritas.
Pada kegiatan upacara tersebut, 3 orang perwakilan yang terdiri dari Polri, Akademisi dan calon siswa membacakan isi fakta integritas yang masing-masing turut diikuti oleh semua orang yang hadir, terutama oleh para casis dan orang tua maupun wali. Adapun isi fakta integritas tersebut adalah sebagai berikut :
a. Kami telah mengerti dan memahami prinsip seleksi penerimaan anggota POLRI TA 2016 adalah bersih, transparan, akuntabel dan humanis.
b. Kami tidak akan memberikan hadiah atau bingkisan berupa uang atau barang dan sesuatu apapun terkait secara langsung maupun tidak langsung terhadap pelayanan yang diberikan oleh panitia seleksi.
c. Kami tidak akan percaya apabila ada panitia atau orang lain yang mengatasnamakan panitia memberikan angan-angan atau janji dapat membantu kelulusan karena hal tersebut adalah tidak benar dan akan melaporkan kepada pihak yang berwajib
d. Apabila melanggar hal tersebut di atas maka kami bersedia dituntut sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
Berdasarkan data yang berhasil dihimpun oleh tribratanewspolrestasukabumi.com, ke-191 calon siswa yang telah lulus verifikasi administrasi pada penerimaan calon anggota Polri di Polres Sukabumi Kota tersebut adalah :
1. Casis Taruna Akpol sebanyak 16 orang
2. Casis Taruni Akpol sebanyak 4 orang
3. Casis Bintara Khusus Penyidik Pria sebanyak 1 orang
4. Casis Bintara PTU Pria sebanyak 123 orang
5. Casis Bintara PTU Wanita sebanyak 29 orang
6. Casis Tamtama sebanyak 18 orang.
(humas polres sukabumi kota)
No Comment