Masyarakat Kota Sukabumi Deklarasikan Anti Hoax dan Hate Speech

portal berita polres sukabumi kota

tribratanewspolrestasukabumi.com- Kepolisian Resor Sukabumi Kota menggelar deklarasi anti hoax dan hate speech di halaman Mapolres Sukabumi Kota, jalan Perintis Kemerdekaan Cikole kota Sukabumi, Kamis (15/03) sekira jam 08.30 Wib.

Kegiatan deklarasi tersebut diikuti oleh Muspida Plus kota Sukabumi beserta ratusan masyarakat dari berbagai unsur Ormas Keagamaan, Ormas Nasionalis, dan Mahasiswa sewilayah hukum Polres Sukabumi Kota.

Deklarasi anti hoax dan hate speech tersebut turut ditanda tangani oleh Muspida Plus kota Sukabumi serta perwakilan dari sejumlah unsur masyarakat.

Selain deklarasi, Polres Sukabumi Kota pun turut melepaskan ratusan balon berwarna merah putih yang telah disematkan pesan anti hoax serta memperlihatkan peragaan aeromodeling yang mengibarkan kain bertuliskan anti hoax tepat diatas Mapolres Sukabumi Kota.

Usai kegiatan deklarasi, Kapolres Sukabumi Kota menyampaikan bahwa kegiatan deklarasi yang digelarnya tersebut merupakan salah satu langkah nyata masyarakat kota Sukabumi dan sekitarnya untuk melawan hoax yang akan berdampak pada multi dimensi baik terhadap gangguan keamanan, keresahan masyarakat dan menghambat pembangunan.

“semua elemen masyarakat hadir dan menyatakan sikap bahwa hoax ini berdampak pada multi dimensi, baik itu kepada gangguan keamanan, keresahan masyarakat juga menghambat pada pembangunan dan semua dampak-dampak lainnya” terang Akbp Susatyo kepada awak media.

Selain itu, orang nomor satu di Polres Sukabumi Kota tersebut pun menghimbau kepada masyarakat untuk berinternet secara cerdas, bijak dan bermartabat.

“Saya menghimbau kepada semua warganet untuk bisa berinternet secara cerdas, bijak dan bermartabat” tegas Akbp Susatyo.

Sebarkan berita ini .
Share on Facebook
Facebook
Tweet about this on Twitter
Twitter
Share on LinkedIn
Linkedin
Previous Lihat Wanita Paruh Baya Terjatuh dan Pingsan, "Polwan Cantik" Sukabumi Beri Pertolongan Pertama
Next Sampaikan Pesan Kamtibmas, Kapolres Sukabumi Kota Rutin Jumling

No Comment

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *