Polres Sukabumi Kota menggelar kegiatan patroli rutin ke sejumlah lokasi di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota, Selasa (18/08/2020) sore.
Dipimpin oleh Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni, sejumlah anggota Polisi Wanita dan personel Satuan Sabhara melakukan patroli bermotor mengawasi kondusifitas wilayah. Hal tersebut dilakukan dalam rangka memelihara situasi kamtibmas yang kondusif, khususnya di tempat keramaian.
“Hari ini kita melaksanakan patroli sore dengan sasaran, menghimbau protokol kesehatan di pusat keramaian” tegas AKBP Sumarni sesaat sebelum pelaksanaan tugas patroli.
Selain memelihara situasi kamtibmas, Patroli sore yang rutin dilaksanakan Jajaran Polres Sukabumi Kota tersebut dimanfaatkan untuk mensosialisasikan protokol kesehatan hingga membagikan masker gratis kepada warga masyarakat yang kedapatan tidak menggunakan masker di tengah pandemi Covid-19.
No Comment