Polres Sukabumi Kota lakukan pengecekan dugaan pengrusakan Satu unit mobil angkot trayek 01 oleh pengendara sepeda motor


POLRES SUKABUMI KOTA – Polsek Cikole Polres Sukabumi Kota lakukan pengecekan dugaan pengrusakan Satu unit mobil angkot trayek 01 Sukabumi – Sukaraja oleh pengendara sepeda motor di sekitar Jalan Jenderal Ahmad Yani Cikole Kota Sukabumi, Jum’at (19/8/2022) pagi.

Dari hasil pengecekan petugas, diketahui mobil angkot tersebut mengalami rusak atau pecah pada bagian kaca depan yang diduga diakibatkan benturan benda keras.

Selain itu, petugas piket Polsek Cikole turut lakukan pengecekan terhadap sopir angkot yang mengalami luka pada bagian muka akibat terkena pecahan kaca, dari benturan es batu yang diduga dilemparkan pengendara sepeda motor saat melintas di depan toko Taco Kelurahan Kebonjati Kecamatan Cikole Kota Sukabumi.

“Hari ini Polsek Cikole lakukan pengecekan terhadap laporan warga mengenai peristiwa dugaan pengrusakan satu unit mobil angkot di Jalan Ahmad Yani Cikole. Kami juga mengecek keadaan sopir angkotnya yang mengalami luka pada bagian muka akibat terkena pecahan kaca mobilnya,” ujar Kompol Nanang kepada wartawan.

“Dari keterangan saksi, peristiwa pengrusakan mobil angkot ini terjadi tadi pagi sekitar jam 03.30 Wib. Saat itu, sopir angkot Trayek 01 Sukaraja-Sukabumi, Zakaria (52) sedang membawa seorang penumpang dari arah Sukaraja mengarah Kota Sukabumi. Setibanya di depan toko Taco di Jalan Ahmad Yani Cikole berpapasan dengan seorang pengendara sepeda motor yang diduga melemparkan es batu yang dibalut dengan kain ke arah kaca depan mobil hingga mengakibatkan kaca depan pecah dan pecahan kacanya mengenai sopir yang mengakibatkan luka pada bagian muka,” paparnya.

Kini, kasus dugaan pengrusakan mobil angkot tersebut masih didalami oleh Polsek Cikole. Sejumlah saksi terkait peristiwa tersebut masih dimintai keterangan.

Sebarkan berita ini .
Share on Facebook
Facebook
Tweet about this on Twitter
Twitter
Share on LinkedIn
Linkedin
Previous Satuan Samapta Polres Sukabumi Kota bersama-sama dengan pengurus DKM lakukan aksi bersih-bersih mesjid di Mesjid Jami’ Tijanul Anwar
Next Polwan Polres Sukabumi Kota salurkan bantuan terhadap keluarga Eman, korban musibah kebakaran

No Comment

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *