Polsek Citamiang Resor Sukabumi Kota menyalurkan paket sembako Kapolres Sukabumi Kota kepada warga tidak mampu di lingkungan kecamatan Citamiang, Selasa (21/04/2020).
Sedikitnya 50 paket sembako Kapolres Sukabumi Kota dan 20 paket sembako lainnya di bagikan kepada warga tidak mampu yang ada di wilayah kecamatan Citamiang Sukabumi.
Baca juga : JELANG RAMADHAN 1441 H, POLRES SUKABUMI KOTA GELAR BAKTI SOSIAL
Kapolsek Citamiang melalui Paur Humas Polres Sukabumi Kota BRIPKA Solehudin menuturkan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh Polsek Citamiang tersebut merupakan gerakan bakti sosial Polri peduli covid-19 yang dilaksanakan di lingkungan Polres Sukabumi Kota.
“Ini adalah gerakan bakti sosial Polri peduli covid-19 menjelang bulan suci Ramadhan yang dilaksanakan di lingkungan Polres Sukabumi Kota” ujar Soleh. “Dalam pelaksanaannya, sembako tersebut kota serahkan kepada warga tidak mampu yang terdampak oleh pandemi covid-19 ini” tandasnya.
No Comment