Polres Sukabumi Kota – Upacara bendera di lingkungan Kepolisian resor sukabumi kota kerap dilaksanakan setiap tanggal 17 di setiap bulannya. Seperti yang telah dilaksanakan oleh jajaran anggota Polres Sukabumi Kota tadi pagi di halaman apel mako Polres Sukabumi Kota, Rabu (17/02).
Pada kegiatan upacara tersebut, Wakapolres Sukabumi Kota Kompol Imron Ermawan, S.I.K., SH., MH. menjadi inspektur upacara. Dalam amanatnya, Kompol Imron menyampaikan bahwa untuk memelihara situasi kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat), seluruh anggota Polres Sukabumi Kota mengemban tugas polmas (pemolisian masyarakat) yang bertugas untuk memelihara situasi kamtibmas di lingkungan tempat tinggalnya.
Selain itu, Kompol Imron mengingatkan kepada jajarannya bahwa anggota Polres Sukabumi Kota tidak boleh mencoba mencicipi apalagi mengedarkan narkoba. Jika saja ada yang berani melakukan hal tersebut pasti akan dikenakan sanksi tegas.
(humas polres sukabumi kota)
No Comment