polres sukabumi kota – Polres Sukabumi Kota menggelar Halal Bihalal 1 Syawal 1440 H / 2019 M bersama Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Ormas se-Kota Sukabumi di Aula Graha Rekonfu Polres Sukabumi Kota pada Kamis (13/06) pagi.
Acara tersebut bertujuan untuk meningkatkan Sinergitas TNI-Polri, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan seluruh Ormas guna mewujudkan Kota Sukabumi sekitarnya yang Aman dan Kondusif.
dalam sambutannya, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Susatyo Purnomo Condro, SH., S.I.K., M.Si mengajak masyarakat untuk bergandengan lagi dan bersama membangun kembali Kota Sukabumi yang Aman, Nyaman dan Kondusif.
“Mari kita sama-sama jaga Kota Sukabumi dan sekitarnya tetap aman dan kondusif, Pemilu sudah usai, tidak ada Jempol, Telunjuk dan yang lainnya lagi, siapapun Presiden yang terpilih kita harus Menghormatinya”. Jelas Akbp Susatyo “Sekali lagi mari kita sama-sama membangun kembali Kota Sukabumi dan sekitarnya ini rukun dan nyaman untuk bisa berprikehidupan di Kota kita tercinta ini.” Tandasnya.
No Comment